Masker rambut dapat menawarkan berbagai manfaat yang belum tentu terdapat pada sampo atau kondisioner biasa karena masker rambut dapat menyerap kelebihan minyak pada kulit kepala dan rambut kita.
Meskipun masker rambut banyak dijual dipasar, namun pada umumnya masker rambut tersebut mengandung bahan kimia keras dan bahan sintetis yang dapat menyebabkan kerusakan pada rambut anda.
Sebagai masker rambut alternatif yang aman, kita dapat dengan mudah membuat masker rambut tersebut dirumah. Kuntungan lainnya adalah kita bisa membuatnya dengan beberapa formulasi khusus yang disesuaikan dengan kebutuhan rambut kita termasuk untuk mengatasi masalah kulit yang selalu mengelupas, rambut sangat berminyak dan rambut kering dan pecah-pecah.
Berikut ini ada 4 Masker Rambut Pilihan untuk Mengatasi Kerusakan Rambut yang bisa anda buat dirumah, seperti:
1. Masker Rambut Dari Susu dan Madu
Masker Susu dan Madu sangat baik untuk kesehatan rambut sekaligus dapat memperbaiki kerusakan pada rambut.
Campur satu sendok teh madu dan satu satu gelas susu lalu aduk hingga homogeny benar sebagai bahan pijatan pada rambut anda. Biarkan selama 15 menit dan bilas dengan air hangat dan sampo yang ringan.
2. Masker Santan Kelapa
Masker santan kelapa dapat memperbaiki kerusakan rambut dan mengatasi rambut kering jika diterapkan secara rutin 3 hari sekali. Gunakan santan kelapa untuk dijadikan sebagai bahan pijatan kulit kepala lalu bungkus kepala dengan handuk.
Biarkan selama satu jam sebelum anda mencuci rambut anda dengan sampo ringan dan biarkan rambut anda kering secara normal.
3. Masker Pisang dan Almond
Masker pisang dan almond juga sangat baik untuk kesehatan dan keindahan rambut anda. Cara Membuat masker ini dengan memblender satu pisang masak dan tambahkan 3 tetes minyak almond, lalu aduk hingga rata.
Masker diatas diterapkan pada rambut (kulit kepala ) lalu pijat lembut kulit kepala anda. Biarkan selama sekitar 25 menit masker anda bereaksi sebelum dibilas dengan dengan sampo berbahan herbal.
4. Masker Strawberry
Membuat masker stroberi dengan membuat jus kental dari secangkir buah stroberi, satu kuning telur dan 2 sendok makan minyak zaitun. Jadikan jus kental diatas sebagai masker rambut dan biarkan masker bekerja untuk rambut anda selama 20 menit. Bilas dan cuci dengan sampo ringan!
Untuk mengatasi kerusakan rambut, cobalah gunakan masker rambut buatan diatas siapa tahu saja banyak manfaatnya untuk menambah keindahan rambut anda.