Merias mata agar lebih menarik memang tak mudah sehingga kebanyakan wanita harus mengunjungi dan mempercayakan mata mereka dipoles oleh ahli kecantikan.
Merias mata memang hal yang wajib dilakukan saat akan mengunjungi pesta atau acara-acara malam karena mata menjadi titik focus pandangan orang lain jika dibandingkan bagian tubuh lainnya. Makanya biaya dan waktu yang dibutuhkan untuk mempercantik mata biasanya bukan menjadi pertimbangan lagi.
Tapi tahukah anda bahwa anda juga sebenarnya berpotensi untuk melakukan hal sama dengan ahli-ahli kecantikan yang biasa anda kunjungi jika hanya sekedar untuk merias mata anda.
Cara untuk merias mata ini sebenarnya sangat mudah dan mungkin Cuma butuh sepuluh menit saja anda sudah bisa menyulap mata anda lebih cantik dan lebih menarik.
Berikut adalah 7 langkah merias mata untuk acara malam agar lebih cantik dan menarik tanpa harus mengeluarkan biaya tambahan disalon kecantikan langganan anda.
Langkah pertama
Taruh tiga titik concealer pada area bawah mata Aanda, terutama bagi mereka yang memiliki lingkaran hitam dibawah mata. Ratakan dengan kuas khusus sampai warnanya menyatu dengan warna kulit di sekitar mata anda.
Langkah kedua
Pasang eye shadow dasar warna krim pada kelopak mata dan menerapkan eye shadow didaerah sekitareye shadow dasar untuk hasil yang sempurna.
Langkah ketiga
Terapkan eye shadow dengan memilih eye shadow 3 warna dalam 1 palet. Tiga warna dapat digunakan seperti ini, warna menengah pada kelopak mata, warna gelap pada kelopak dan sekitarnya lipatan, warna muda pada alis sebagai highliter.
Langkah keempat
Selanjutnya ambil kuas, celupkan sekilas kedalam air, lalu pilih eyeshadow warna gelap. Buatlah bagian baris paling dekat dengan bulu mata atas dengan menggunakan kuas sebelumnya, mulai dari sudut mata dalam ke luar. Ulangi lagi di bagian bawah, tapi mulai dari tengah.
Langkah kelima
Mencerahkan mata dengan warna keemasan atau merah muda, baurkan dengan jari-jari anda. Hal ini akan memberikan tampilan mata lebih berkilau dan cemerlang.
Langkah keenam
Terapkan highliter yang sama (langkah 5) juga pada bagian tengah ke ujung alis anda, baurkan dengan jari-jari anda.
Langkah ketujuh
Panaskan penjepit bulu mata dengan pengering rambut anda selama beberapa detik. Diamkan sebentar untuk menurunkan panas, klem bulu mata baru anda agar bulumata nampak lebih lentik dan bertahan lebih lama.
Nah demikian 7 langkah merias alis mata khusus untuk acara malam diatas yang bisa anda coba dirumah, hasilnya dijamin lebih menyempurnakan penampilan anda. Selamat mencoba…!!!